Posted by : KSR PMI Kota Samarinda Jumat, 24 Mei 2013

“Banyaknya Pertanyaan masyarakat yang diajukan melalui twitter @palangmerah menandakan bahwa animo masyarakat untuk donor darah cukup tinggi. Hanya saja memang dibutuhkan berbagai sarana untuk dapat menjawab berbagai pertanyaan tersebut yang sering kali membutuhkan jawaban lengkap dan tidak cukup dengan 140 karakter twitter.” Jelas Jusuf Kalla Ketua Umum PMI

Saat ini telah terbit buku Questions & Answers Donor Darah yang membahas 125 tanya jawab tentang donor darah yang diangkat dari pertanyaan-pertanyaan di akun twitter @palangmerah.  Penulis buku Questions & Answers Donor Darah, Fitriana Sidikah Rachman dan dr. Robby Nur Aditya, berinisiatif untuk menulis buku ini karena keterbatasan karakter untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan di akun twitter @palangmerah.

Penulis buku ini, Fitriana Sidikah Rachman menjelaskan dari sekian ratus pertanyaan yang sempat tercatat, setelah dicermati satu persatu pada akhirnya terdapat beberapa pertanyaan yang mewakili dan sudah mencakup secara umum, pertanyaan itulah yang saya dan dr. Robby Nur Aditya rangkum menjadi 125 tanya jawab dalam buku ini. “semoga saja dapat menjawab keingintahuan kita semua karena dengan hanya 140 karakter, seringkali jawaban yang diberikan menjadi sangat singkat dan pada akhirnya kita dapat menambah deretan daftar para pahlawan donor darah dengan menjadi donor darah sukarela. Semoga Bermanfaat.” Tambah Fitriana Sidikah Rachman yang merupakan tim admin twitter @palangmerah.

"Selamat atas kehadiran buku yang layak dimiliki oleh semua pihak yang peduli untuk berbuat baik bagi sesama melalui donor darah. Bagi yang tidak bisa donor darah karena alasan kesehatan, tetap bisa berpartisipasi misalnya dengan ikut menyebarkan ajakan untuk donor darah. Ayo donor darah untuk selamatkan jiwa sesama." Sambutan Jusuf Kalla, Ketua Umum PMI dalam buku Questions & Answers Donor Darah.

Beberapa pertanyaan dalam buku ini meliputi “Kenapa orang yang butuh darah harus bayar, Kan donornya gratis? Bagaimana cara membuat kegiatan donor darah dengan PMI? Kenapa stok darah PMI selalu kurang? Bagaimana prosedur pelayanan donor darah PMI? Apakah donor apheresis?”

Rabu, 8 Mei 2013 yang merupakan Hari Palang Merah ke-150 Tahun, Penerbit PT Elex Media Komputindo, menerbitkan buku Questions & Answers Donor Darah karya Fitriana Sidikah Rachman dan dr. Robby Nur Aditya.


Pemesanan online buku “Questions & Answers Donor Darah” dapat melalui

Informasi lebih lanjut: Biro Humas Markas Pusat PMI: 021 7992325 ext: 300, Fitriana Sidikah Rachman: 0815 8453 4567, dr. Robby Nur Aditya: 0813 2888 9810, email:pmi@pmi.or.id
http://elexmedia.co.id/buku/detail/9786020210070

Source: http://pmi.or.id/ina/publication/?act=detail&p_id=880 

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Info Anggota


Donasi Palang Merah Indonesia

Donasi Peduli Korban Banjir di Indonesia

1. Bank Mandiri, No rek. 070-00-00116017 an. Palang Merah Indonesia
2. BCA, No rek. 206.300668.8 an. Kantor Pusat PMI
3. BRI, No rek. 0390-01-000030-30-3 an. Palang Merah Indonesia

Donasi Siaga Bencana

1. Bank BCA, KCU Thamrin Jakarta, Nomor Rekening 206.300668.8, atas nama Kantor Pusat PMI. Swift Code: C E N A I D J A

2. Bank Mandiri, KCP JKT Krakatau Steel, Nomor Rekening: 070-00-0011601-7, atas nama Palang Merah Indonesia. Swift Code: B M R I I D J A

3. BRI, KC Pancoran, Jakarta, Nomor Rekening: 0390-01-000030-30-3, atas nama Palang Merah Indonesia. Swift Code: B R I N I D J A


Humas PMI +62.21.7992325
E Mail : pmi@pmi.or.id

Statistik

Flag Counter

Total Tayangan Halaman

- Copyright © KSR-PMI Kota SamarindaPowered by Blogger - ReDesigned by Putu Suriana -